Postingan

Menampilkan postingan dari Maret, 2017

Inspirasi Gaya Berpakaian Unik dari Para Menteri Perempuan

Gambar
Gara-gara Bu Sri Mulyani dapat penghargaan sebagai Asia’s Finance Minister of The Year, saya jadi keingetan sesi acaranya Rosi (Kompas TV) dimana beliau menjadi narasumbernya. Waktu itu temanya adalah Jurus Ekonomi Sri Mulyani. Eiittt…. Jangan kabooorrr…. Saya tidak sedang ingin membahas ekonomi kok. Saya mau cerita tentang gaya berpakaian Bu Sri saat itu yang menarik perhatian saya. Kece abisssss. Ngomongin gaya Bu Sri di acara Rosi, saya dan teman-teman kantor pernah sampai salah fokus. Yang kami bahas di grup whatsapp bukan materinya! Tapi malah bahas blazer, lipstik pink nude serta kulit sehat meronanya Bu Sri Mulyani. Hehehe…. Maap ya Buk…. Intinya, kami kagum. Beliau bekerja di sektor formal, bahkan di pemerintahan yang notabene kaku banget karena pakaian kantornya diatur,  namun, beliau bisa cari cara buat tetep tampil kece. Sukaaaak! Kemudian, akhir-akhir ini saya perhatikan, tidak hanya Bu Sri Mulyani saja yang memiliki gaya berpakaian unik. Para menteri perempuan di Kabinet K

Tips Memilih Sofa Bed Murah Secara Online

Gambar
Kalau Nyonya-nyonya membaca judulnya, widiiii detail banget yak. Memangnya apa bedanya membeli sofa bed murah dengan barang lain secara online? Lalu nyonya berkata, “Ah, saya mah uda bolak balik beli panci online. Sama aja paling kan dengan beli sofa online.” Ada dong bedanya antara membeli barang furniture dengan membeli barang lain. Saya tanya ya, pernah ga Nyonya-nyonya beli panci secara online lalu yang datang tidak sesuai dengan bayangan? Misalnya ukurannya kurang pas atau warna merahnya tidak semerah di foto. Apa yang Nyonya lakukan? Pasrah atau mengembalikan barang kembali ke penjual kan. Nah mari kita bayangkan, bagaimana kalau yang tidak pas itu belanjaan sofa bed. Mau pasrah kok sayang uangnya. Semurah-murahnya sofa bed kan ya di atas satu setengah juta rupiah. Mau dikembaliin, repot mengirim baliknya karena ukurannya yang besar dan ongkos kirim yang mahal. Niatnya mau hemat malah jadi nombok. Sumber gambar: Toko Oscar Living Nah, supaya dompet tetap aman dan hati senang, saa

Review ASI Booster Tea, Minuman Penambah ASI

Gambar
Pejuang ASI menurut saya bisa diibaratkan seperti petani. Petani hanya bisa berikhtiar sebaik-baiknya, namun hasil panen tetaplah rejeki yang banyak sedikitnya Tuhan yang mengatur. Demikian juga dengan pejuang ASI. Kewajiban kita hanyalah berusaha sebaik-baiknya. Tak perlulah menengok ke “pancuran” tetangga yang lebih hijau. Kalo iri malah bikin setres dan ASI tersendat loh. :) Buat yang ASInya lancar tanpa suplemen apapun, inget kata Biksu Tong. Kosong adalah isi, isi adalah kosong. Plis jangan bully kita dong! Seperti halnya saya, buat busui lain, mungkin dapat 100 ml sekali pumping itu biasa ya…. Hehehe, buat saya itu dah prestasi bingiiiit…. Agak seret-seret gimana gitu kadang produksi ASI saya. Prestasi tertinggi saya selama ini adalah 100 ml tadi. Itu pun karena minum macam-macam penambah ASI dan salah satunya yang akan saya review kali ini, yaitu ASI Booster Tea. Eymmm, saya tidak akan berpanjang lebar menceritakan bagaimana perjuangan memberikan ASI kepada anak saya yang mengal

Posting Foto Anak, Antara Sharenting, Predator Anak dan Foto Lawas Selmadena

Gambar
Tiga hari lalu ada imbauan dari Ketua Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) untuk membatasi posting foto anak di media sosial. Imbauan ini muncul karena kasus forum predator anak di FB yang terkuak akhir-akhir ini. Awalnya saya tidak terlalu notice dengan imbauan ini karena di pikiran saya, predator anak tuh sesuatu yang jauh dari kehidupan adem ayem saya. Sampai saya nemu info jumlah anggota forum tersebut. TUJUH RIBUAN ORANG! Jumlah penduduk Indonesia tuh sekitr 250 juta di tahun 2013, kalaulah mau dipukul rata berarti d setiap 35 ribu penduduk Indonesia tuh ada satu anggota forum predator anak tersebut. OMGGGGG!!!! 35 ribu itu paling satu kelurahaaan! Jaman SD aja saya mainnya uda lintas kelurahan looo! Ngeriiii! Setelah menyadari kemungkinan adanya predator anak di sekitar kita, saya jadi lebih waspada terhadap bahaya sharenting. Alias posting foto anak dengan alasan share parenting. Maksud kita mah baek ya. Mau bagi-bagi pengalaman atau kebahagiaan, tapi pihak lain bisa jadi p

Mitos Bayi Pasca Persalinan, #Cuma Mitos Part 1

Gambar
Hidup sebagai #MamaNewbie yang dikelilingi banyak orang yang perhatian memang kaya ada manis-manisnya. Namun selain manis, ada sedikit kegalauan. Kegalauan tersebut timbul karena banyaknya mitos bayi pasca persalinan yang diberikan. Saya sendiri adalah tipe orang yang penurut. Jadi kadang pusing kalau dikasih tahu ini itu. Pusing mana yang harus diikuti dan mana yang tidak. Hayooo siapa yang ngalami kaya saya juga, mari ngacung! Nah, karena mitos demi mitos terus menggalau di pikiran, saya niatkan untuk mencari fakta tentang mitos-mitos yang saya dengar tsb. Memang sih, masih ada kemungkinan fakta yang saya temukan ada kesalahan. Namun, setidaknya saya sudah mencari sumber yang saya percaya dapat diandalkan, seperti buku atau dokter, separah-parahnya saya dapat dari sumber web yang masih dapat saya yakini. CMIIW. Biar lebih yakin lagi, saya share apa yang saya temukan itu di Instagram @nyonyamalas (follow dong, hehehe) dan fan page nyonyamalas.com di Facebook. Tujuannya, selain untuk

Yuk, Beli Karya Seniman Lokal Indonesia di SPASIUM, Gallery Artwork Online

Gambar
Jika membicarakan artwork , ingatan saya jadi melayang ke masa lulus SMA. Masa penentuan jurusan dan kampus untuk kuliah. Jujur, sebenarnya saya pengen banget masuk Fakultas Seni Rupa dan Desain. Hanya saja cita-cita itu kandas karena di stop orang tua dengan dua pertanyaan sakti. Yang pertama “Mau jadi apa nanti?”, jaman dulu saya belum ada gambaran juga lulus dari FSRD tuh orang-orang kerjanya apa. Saya tahunya guru seni rupa saya menyuruh masuk jurusan itu dan saya merasa (((MERASA))) punya bakat. Pertanyaan kedua, “Nanti kamu bisa makan apa?”. Pertanyaan kedua sepertinya merujuk ke pandangan orang tua bahwa menjadi artis seni rupa itu tidak punya masa depan yang jelas. Setelah dipikir-pikir, ada benarnya juga, saat Instagram dan Pinterest belum booming , apresiasi artwork dan penggunaannya dalam kehidupan sehari-hari memang masih minim. Berbeda dengan film atau seniman musik, pasar artwork tampaknya memang lebih segmented. Bisa dibilang jarang sekali orang awam  yang memiliki art

Cara Menenangkan Bayi Menangis

Gambar
Jaman dulu, nenek-nenek sering bilang bahwa membiarkan bayi menangis adalah salah satu cara membuat paru-parunya kuat. Namun, ternyata hal tersebut cuma mitos. Bayi menangis sebaiknya segera ditangani, karena tangisan bayi adalah bentuk komunikasi bayi. Menenangkan bayi menangis dengan segera akan membuat bayi merasa diperhatikan, merasa berharga dan meningkatkan kepercayaan dirinya. Namun, menenangkan bayi menangis adalah pekerjaan yang tricky menurut saya. Sebagai #imperfectmom yang hidupnya tak sesempurna feed IG Andien, saya pernah beberapa kali frustasi melakukannnya. Apalagi kalau nangisnya bayi lama. Antara kasihan sama bayi dan ngga ngerti harus melakukan apa. Belum lagi ditambah rasa capek dan panik. Pernah loh saya hampir melampiaskan semua rasa tadi dengan nyubit gemes pantat dedek. Untung inget kalau itu bayi masih kecil  banget, belum ngerti apa-apa. Satu setengah bulan Nyah, dicubit juga ngga bakal bikin dia ngerti kalau emaknya stres menghadapi tangisannya. Jadi ceritany

Barang yang Perlu Dibawa Saat Persalinan (My Maternity Bag Stories Part 1)

Gambar
Di hari-hari biasa, sebenarnya saya tipe yang selow, sangat santai cenderung rileks. Namun jika dihadapkan dengan sesuatu yang berkaitan dengan kehamilan, saya cenderung mudah panik, hal-hal kecil yang tidak pas bisa bikin saya cranky. Karena itulah saya berusaha melakukan persiapan persalinan sebaik-baiknya, termasuk mempersiapkan barang ibu yang perlu dibawa saat persalinan. Saya ga pengen aja, pas di klinik, tiba-tiba keingetan kalau ada barang yang ketinggalan. Bisa langsung bubar jalan konsentrasi dan ketenangan hasil latihan yoga dan hypno selama ini kan. Bisa tiba-tiba berubah jadi hulk saya. (((HULK)) Hehehe…. Saya mulai mencicil mempersiapkan barang untuk persalinan saya sejak 1 bulan sebelum HPL. Menyicil belinya bersamaan dengan membeli peralatan bayi. Bersyukur sekali toko peralatan bayi Maebebe di dekat rumah sangat lengkap sehingga tidak perlu jauh-jauh ke mall atau ITC. Namun sepertinya karena dekat, gaya belanjanya tetep aja slebor, tidak bawa list, jadi sering bolak-ba

Review Biore UV Aqua Rich Watery Essence SPF 50+ PA++++

Gambar
Sisi positif dan negatif dari sunscreen Biore UV Aqua Rich Watery Essence SPF 50+ PA++++ menurut pemakaian lebih dari empat botol (updated). To the point ke hal-hal yang saya suka dari produk ini dulu ya, biar temen-temen mupeng, hehehe. Yang saya sukai dari produk Biore UV Aqua Rich Watery Essence SPF 50+ PA++++ ini adalah teksturnya yang cair dan tidak lengket, tidak bikin whitecast , water based serta nyaman banget bahkan di kulitku yang sensitif. Kalau kamu penggemar skin care layering , produk ini pas menurut saya karena teksturnya yang encer banget bakal bikin muka kamu ringan dan ga greasy. Uda mupeng? Kalau uda, saya mau cerita kisah di balik penemuan produk ini dalam hidup per- skin-care -an saya. Tahun lalu saya menemukan ada selapis tipis noda di wajah dan juga kerutan di dekat mata. Oemje, usia saya baru seperempat abad sudah keriput aja ni, batin saya. Segala dosa masa lalu pun terungkitlah sudah. Dosa yang paling berat saya di masa muda (sejak liat ada kerutan di wajah,