7 Instagram Moms Favoriteeeee!!!

Sebagai ibu millenials #aseeek, tentu saya jarang lepas dari media sosial. Media sosial favorit saya adalah Instagram (karena mungkin Pinterest tidak tepat disebut media sosial, IMHO) dan the old fashioned Facebook, hehehe. Jika sedang lelah dengan kehiruk-pikukan timeline facebook, biasanya saya melarikan diri ke IG. Jika di FB saya tidak bisa menghindar jika friend share macem-macem, di IG cenderung aman ya, jarang saya follow yang aneh-aneh. Saya juga tidak follow akun gosip sama sekali. Dan sebisa mungkin follow akun-akun Instagram Moms yang menebar positive vibes walau tak selalu berfaedah.

Semenjak jadi nyonyah-nyonyah, saya jadi rajin follow-follow akun emak-emak yang inspiratif di Instagram. Berikut adalah 7 akun Instagram Moms favorit saya…. Saya bagi berdasar kategori mengapa saya menyukai akun-akun ini yaaa….

Instagram Moms Kreatif Ceria Asik Asik Jos

1 . Laybabylay

Yang saya suka dari akun ini adalah bagaimana sang pemilik akun, Joni Lay, menata rumahnya. Ceria banget dan super cute. Detailnya super manis dan imut, pokoknya saya ga pernah bosan melihat foto-fotonya. Desain dan penataan ruangannya juga bisa jadi inspirasi buat yang mau ngedekor perayaan pesta anak, untuk day care, atau sekedar desain kamar main anak. Unyuuuuu. Hahaha, alasannya super dangkal ya…. Tapi coba deh dibuka akunnya…. Kalau kita satu selera, mungkin bakalan sama betahnya sama saya :)

A post shared by Joni Lay (@laybabylay) on

2 . Joy Cho

Mirip-mirip dengan @laybabylay, saya suka akun ini karena kekreatifan pemiliknya. Namun lebih ke ide-ide crafting yang di post Kakak (((sok ikrib))) Joy Cho @ohjoy ini. Membuat saya mengenang hobi bikin-bikin saya yang sering kali terabaikan.

A post shared by Joy Cho / Oh Joy! (@ohjoy) on

Related Post: Membuat Tas dari Celana Jeans

Instagram Moms Berfaedah

3 . Elizabeth Zenifer

Awalnya saya kira akun ini akun selebgram biasa yang preaching tutorial ini itu. Tapi lama-lama saya jatuh hati sama kejujuran Mom Eliz saat dia menceritakan kegagalan demi kegagalan serta lesson learn yang dialaminya saat membesarkan David, anaknya. Info yang diberikan juga kumplit. Berfaedah bingit, bahkan sampai dia bikinkan semacam direktori hastag biar followernya gampang nyari materi yang dimauin. Materi yang kebanyakan dishare Mom Eliz adalah terkait MPASI, ASIP, tantrum, peralatan bayi, dsb.

A post shared by Elizabeth ‘eliz’ Zenifer (@elizabeth.zenifer) on

Walaupun saya suka baca-bacain info dari Mom Eliz tetep rule number 1 buat saya adalah “be a smart reader, disaring!”.  Ga semua dong yang dishare oleh orang lain itu yang paling tepat. Semua harus disesuaikan dengan kondisi masing-masing doong.

Related Post: Bingung Memilih Metode MPASI? Jangan Lakukan Kesalahan Saya Ini

4 . Jennifer Bachdim

Walaupun jarang posting tutorial bagaimana mengurus badan sebagai ibu-ibu, tapi pics said a thousand words. Kalau lihat fotonya mbak Jen ini yaaaaaaa…. Langsung deh pingin olahragaaaaaa hahaha…. Saya salut juga melihat keakrabannya dengan anak-anaknya. Kelihatan so natural dan happy. :)

A post shared by Jennifer Bachdim (@jenniferbachdim) on

Instagram Moms Inspiratif

5 . This Little Miggy

Akun ini dimiliki oleh seorang ibu dengan putri berkebutuhan khusus. Mirip juga dengan akun @gracemelia di nomor 6 di bawah. Yang membuat saya menjadikan akun ini sebagai akun instagram mom inspiratif karena postingannya tetep ceria dan juga memperlihatkan bagaimana dia berusaha membuat anaknya yang spesial mampu berbaur dengan kegiatan sehari-hari. Luar biasa sekali pokoknya! :love

A post shared by thislittlemiggy (@thislittlemiggy) on

6 . Grace Melia

Akun milik seorang narablog dengan niche parenting for special needs dan sekaligus pendiri komunitas Rumah Ramah Rubella ini khas dengan hashtag #ceritabahagiaku. Gaya Gesi yang ceria dan unyu unyu apalah itu, membuat ibu beranak dua ini selalu tampak bersemangat. Semangat terus ya buuuukkkk!!!

A post shared by 🦄 Grace Melia (Gesi) (@grace.melia) on

7 . My Tiny Tribe

Genre foto Amanda, pemilik akun ini agak berbeda dengan gaya akun-akun sebelumnya yang khas dengan warna ceria. Akun ini warna dominannya lebih earthy. Saya menyukai gaya captionnya yang satire namun humoris. Jujur banget menggambarkan kehidupan sehari-hari seorang mamak rempong. Jujur, humoris dan bikin saya yang juga seorang ibu ngerasa terkait gitu dengan postingannya. Guwe banget. Oiya, pertama saat melihat foto selfienya, awalnya saya merasa agak aneh karena senyumnya seperti sinis. Senyum sebelah. Ternyata hal tersebut disebabkan oleh penyakit bells palsy yang diidapnya. Jadi bukan karena sinis ya Nyaaah….

A post shared by a m a n d a (@mytinytribe) on

***

Itulah 7 Instagram mom favoritkuuuuuu…. Kalau favoritmu siapakah Nyaaah? Tinggalin akun favoritnya di komen yaaaakkk, boleh juga kok promoin akun IG sendiri hihihi….

Oiya, sekalian kenalan juga dong sama akunku @nyonyamalas…. Feel free to follow yaaak! Saya seringnya kalau ga post tentang MPASI ya tentang stimulasi bayi…. Semoga bermanfaat yaaa…..

 

A post shared by emanuella christianti (@nyonyamalas) on

Salam sayang!

:*

.

.

.

.

instagram moms

 

 

 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Review Buku Hamu dan Biji Bunga Matahari, Literasi Keuangan Anak

Review ASI Booster di Alfamart / Indomaret yang Enak Banget

Storytel, Aplikasi Audiobook Bikin Baca Buku Lebih Mudah Lebih Murah